Kolaborasi menjadi hal yang tak asing lagi. Tapi, kolaborasi antara Facetology x Kitschy menjadi hal yang unik, Utopians. Dua brand ini memutuskan kolaborasi dengan alasan yang membuat banyak orang kagum. Lalu, apa alasan hingga terciptanya kolaborasi antara dua brand lokal ini, ya? Mintale akan jelaskan melalui artikel berikut ini bahwa kolaborasi tak hanya terjadi dengan satu alasan saja, yaitu bisnis. Simak artikel berikut ini, ya!
1. Facetology x Kitschy: Brand Lokal

Facetology dan Kitschy merupakan dua brand lokal yang berasal dari Indonesia. Kedua brand ini sama-sama merintis usaha dengan label brand lokal. Mereka bergerak di bidang yang sama juga, Utopians, yaitu di bidang kecantikan. Facetology menyediakan produk skincare untuk customer mereka. Lalu Kitschy juga menyediakan ragam skincare serta parfum.
Karena berasal dari industri yang sama, Facetology dan Kitschy mencetuskan ide kolaborasi yang membuat banyak orang kagum. Bagaimana tidak, melalui kolaborasi ini, Facetology dan Kitschy menunjukkan bahwa antar brand juga bisa menunjukkan dukungan. Untuk penjelasan lebih lanjut, Mintale akan jelaskan di bagian berikutnya.
2. Facetology x Kitschy: Kolaborasi

Kolaborasi antara Facetology dan Kitschy adalah melalui kolaborasi penjualan. Facetology membantu Kitschy di dalam pemasaran produk skincare mereka. Bagaimana kolaborasi ini bisa terjadi? Bukankah keduanya merupakan brand yang berbeda? Jawabannya karena Kitschy mengumumkan bahwa mereka akan stop produksi skincare. Oleh karena itu, mereka akan mengadakan last sale untuk produk skincare mereka, nih.
Jadi, Facetology, sebagai sesama brand lokal, membantu Kitschy dalam penjualan. Mereka mengadakan live sale untuk membantu Kitschy menjual produk skincare mereka melalui akun TikTok Facetology. Live ini dilakukan tanggal 13 Januari lalu dan mendapat banyak dukungan dari audiens. Mereka salut dengan kolaborasi yang mulia ini.
3. Support Antar Brand Lokal

Dari kolaborasi ini, menunjukkan bahwa antar brand bisa mendukung satu sama lain. Melalui kolaborasi antara Facetology dan Kitschy, mereka menggunakan tagar #Local2getherStronger yang menunjukkan bahwa kolaborasi untuk mendukung satu sama lain itu diperlukan. Jadi, tak hanya menjadi brand independen saja, melainkan juga bisa mendukung brand lain jika diperlukan.
Kolaborasi ini memicu banyak reaksi positif karena sesama brand lokal bisa saling membantu dan mencipta suasana yang menghangatkan. Bukan saling bersaing, melainkan antar brand menyuarakan dukungan untuk saling berkembang.
Bagaimana, Utopians? Nyatanya, kolaborasi ini memiliki alasan yang mulia, bukan? Kolaborasi tercetus untuk saling membantu satu sama lain karena dua brand ini memiliki latar belakang yang sama, yaitu sama-sama merupakan brand lokal yang mau berkembang. Jadi, tak hanya seputar bisnis saja, kolaborasi juga bisa tercipta karena alasan lain. Jika kamu mau berkolaborasi dengan tujuan yang unik, kamu bisa konsultasikan dengan Tim Ourtale. Kamu bisa kunjungi Instagram atau hubungi langsung Tim Ourtale, nih.