Inilah 5 Platform Pencari Keywords Gratis! - Ourtale Blog

December 12, 2024

Utopians mau cari keywords yang sesuai untuk produk kamu? 5 platform pencari keywords gratis ini bisa membantu. Kamu bisa gunakan 5 platform ini untuk mencari kata kunci yang sesuai untuk artikel, tagline, captions, hashtag, atau lainnya sesuai kebutuhan brand kamu. 5 platform itu akan membantumu mencari kata kunci populer atau kata kunci yang memiliki lebih sedikit pesaing. Lalu, apa saja 5 platform pencari kata kunci yang gratis? Untuk selengkapnya, Mintale akan jelaskan sebagai berikut.

1. 5 Platform Pencari Keywords Gratis: Google Keyword Planner

Inilah 5 Platform Pencari Keywords Gratis! - Ourtale Blog
Ilustrasi 5 Platform Pencari Keywords

Platform ini adalah platform yang sering digunakan oleh banyak orang, nih. Karena banyak fitur yang membantu dalam mencari kata kunci, platform ini bisa jadi andalan kamu, Utopians. Untuk menggunakannya, kamu bisa dengan membuat akun Google Ads terlebih dulu. Tapi, jika membuat akun Google Ads, apakah harus beriklan? Jawabannya adalah tidak perlu. Kamu bisa hanya membuat akun saja untuk kemudian kamu pakai mencari kata kunci di Google Keyword Planner. 

2. 5 Platform Pencari Keywords Gratis: Google Trends

Inilah 5 Platform Pencari Keywords Gratis! - Ourtale Blog
Ilustrasi 5 Platform Pencari Keywords

Platform kedua adalah platform dari Google juga, nih. Platform itu adalah Google Trends. Bagaimana bisa Google Trends dimanfaatkan untuk mencari kata kunci? Jadi, di Google Trends, kamu akan menemukan hal-hal apa yang jadi top pencarian di Google, Utopians. Kamu akan tahu hal apa saja yang tengah trending dan banyak dicari, lengkap dengan berapa jumlah pencari dan lokasi pencari. Dengan pengetahuan itu, kamu bisa membuat kata kunci yang sesuai, bukan? Tak hanya mendapat kata kunci dengan mudah, konten atau brand kamu juga memiliki potensi untuk jadi trending, nih. Kelebihan dari platform ini adalah kamu bisa memanfaatkan secara maksimal dan gratis tanpa batasan.

3. 5 Platform Pencari Keywords Gratis: Google Search Console

Ketiga, masih dengan platform Google, yaitu Google Search Console. Platform ini bisa kamu manfaatkan dalam mencari kata kunci dan kelebihannya adalah kamu bisa menghubungkannya dengan website brand kamu. Kamu akan tahu analisis dari kunjungan website brand kamu, apa saja yang paling banyak disukai oleh audiens. 

4. Soovle

Inilah 5 Platform Pencari Keywords Gratis! - Ourtale Blog
Ilustrasi 5 Platform Pencari Keywords

Berikutnya adalah platform Soovle. Platform ini bisa membantu kamu dengan mencari kata kunci yang sesuai. Platform ini gratis dan kelebihannya adalah kamu bisa mencari kata kunci dengan cepat. Platform ini sangat sesuai jika kamu mencari kata kunci dengan waktu yang terbatas.  

5. AnswerThePublic

Terakhir, platform ini memiliki versi yang berbayar, namun ada juga yang gratis. Jadi, kamu bisa mencari kata kunci di platform ini dan memilih opsi pemakaian yang gratis, Utopians. Versi gratis itu menawarkan pencarian kata kunci dengan batas tertentu per harinya. 

Nah, itu dia, Utopians penjelasan tentang 5 platform pencari kata kunci yang gratis. Karena gratis, kamu bisa langsung memanfaatkannya untuk mencari kata kunci yang sesuai untuk brand kamu. Jika kamu memiliki masalah lain tentang brand kamu dan perlu berdiskusi, kamu bisa hubungi Tim Ourtale, nih. Kamu bisa kunjungi Instagram atau hubungi langsung Tim Ourtale untuk berdiskusi tentang brand kamu. Jadi, jangan ragu lagi untuk konsultasikan masalah brand kamu dengan kami, ya!

Baca Juga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RELATED POSTS