Apa Fungsi Brand Board? Apakah Penting? - Ourtale Blog

October 25, 2024

Apa fungsi brand board? Bagi brand, nyatanya fungsi brand board sangat penting. Oleh karena itu, di artikel kali ini, Mintale akan jelaskan apa saja fungsi dari brand board untuk Utopians tahu seberapa pentingnya brand board ini. Jadi, untuk tahu pembahasan lebih lanjut, simak artikel berikut ini, Utopians! 

1. Fungsi Brand Board: Panduan Desain

Apa Fungsi Brand Board? Apakah Penting? - Ourtale Blog
Ilustrasi Fungsi Brand Board

Brand board memiliki manfaat utama di dalam memandu tim desain. Adanya konsep tetap dalam desain visual atau desain grafis akan membantu desainer dan tim pemasaran menciptakan materi promosi yang selaras dengan identitas brand. Jadi, ketika akan mengunggah konten yang berkaitan dengan desain grafis, mereka tahu palet warna apa yang dipakai, konsep desain seperti apa yang akan digunakan, serta identitas apa yang akan ditambahkan. Identitas sendiri bisa seperti tagline atau logo brand kamu. 

2. Fungsi Brand Board: Menyatukan Elemen Visual

Apa Fungsi Brand Board? Apakah Penting? - Ourtale Blog
Ilustrasi Fungsi Brand Board

Seperti penjelasan sebelumnya, citra brand ini ada hubunganya dengan citra yang brand kamu punya, Utopians. Di dalam citra brand, kamu pasti punya identitas atau elemen visual brand kamu. Nah, fungsi dari brand board ini mengumpulkan elemen-elemen. Contoh dari elemen itu adalah tipografi, logo, palet warna, dan gaya foto. Hal ini akan membuat tim marketing atau tim kreatif brand kamu lebih mudah memahami identitas visual brand karena sudah ada ‘kiblat’ atau pedomannya. Lalu, jika brand kamu mengelola banyak platform, konsep desainnya tak akan berbeda satu sama lain dan bisa lebih terhubung. 

3. Fungsi Brand Board: Memudahkan Pemahaman

Jika sebelumnya berkaitan dengan hal internal brand, kali ini brand board berkaitan dengan hal eksternal, yaitu audiens brand kamu, nih. Brand board berfungsi sebagai referensi supaya audiens lebih cepat dan mudah dalam mengenali brand kamu. Adanya konsistensi citra brand dan elemen visual akan membuat brand awareness meningkat. Bahkan, bisa jadi timbul brand recall yang akan membuat brand kamu dinilai unik dan khas di antara pesaing kamu, Utopians. 

4. Konsistensi Brand

Hal ini berkaitan dengan citra brand, Utopians. Brand board berfungsi untuk pedoman brand kamu dalam hal visual, nih. Dengan adanya brand board, semua materi atau konten brand kamu yang dibuat akan punya konsistensi. Konsistensi itu didapat sesuai dengan pedoman visual yang sudah ditetapkan sebelumnya, seperti palet warna, konsep brand, dan lain sebagainya. Brand board akan memperkuat citra brand di mata audiens. 

5. Efisiensi Waktu

Apa Fungsi Brand Board? Apakah Penting? - Ourtale Blog
Ilustrasi Fungsi Brand Board

Jika sudah ada panduan yang jelas, proses desain dan keputusan visual bisa lebih cepat, nih. Hal ini terjadi karena semua elemen sudah diatur sebelumnya.

Nah itulah beberapa fungsi dari brand board, Utopians. Singkatnya, brand board membantu menciptakan citra yang profesional dan konsisten untuk sebuah brand.

Jika kamu memiliki kendala di dalam mengatur brand board atau kesulitan di dalam penentuan desain dan elemen visual, kamu bisa meminta bantuan Tim Ourtale, loh. Kami sediakan banyak jasa marketing yang bisa membantu brand kamu berkembang. Kamu bisa kunjungi Instagram atau hubungi langsung Tim Ourtale.

Baca Juga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RELATED POSTS